Beranda Pendidikan LP2M IIB Darmajaya Gelar Seminar Hasil Penelitian dan Pengabdian Hibah Dosen, Ini...

LP2M IIB Darmajaya Gelar Seminar Hasil Penelitian dan Pengabdian Hibah Dosen, Ini Harapan Rektor

299
0

Lintaspost.com, BANDARLAMPUNG – Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya menggelar Seminar Hasil Penelitian dan Pengabdian Hibah Institusi, DRTPM (Direktorat Riset, Teknologi, Pengabdian kepada Masyarakat Kemdikbudristek RI), & Research Grant UniMAP tahun anggaran 2022 di Aula Rektorat Lantai 3, Kamis (2/2/23).

Sekretaris LPPM IIB Darmajaya, Dr. Faurani I Santi Singagerda, S.E., M.Sc., mengucapkan terima kasih kepada bapak dan ibu dosen yang telah hadir dan mempresentasikan hasil penelitiannya.

“Seminar hasil ini terdiri dari hibah Instituti, DRTPM, Research Grant UniMAP dan Lazis,” ungkap dia seperti mengutip dari http://darmajaya.ac.id.

Untuk penelitian, lanjut dia, terdiri dari DRTPM 10 penelitian, institusi 12 penelitian, dan research grant UniMAP 5 penelitian. Kemudian, untuk pengabdian DRTPM 1, institusi 9, dan Lazis 2. “Kedepannya hasil dari luaran tidak hanya dari karya tulis tapi juga dapat dipatenkan,” kata Faurani.

Sementara, Rektor IIB Darmajaya, Dr. Ir. H. Firmansyah Y. Alfian, MBA., M.Sc., mengatakan kampus the best ini berkomitmen untuk terus menggalakkan penelitian dan pengabdian. “Ke depan hibah yang saat ini telah didapatkan untuk dipertahankan dan ditambah kembali,” ungkapnya.

Menurut dia, tugas dosen tidak hanya sebagai pengajar dalam kelas namun juga untuk menghasilkan karya tulis berupa penelitian dan pengabdian masyarakat. “Kegiatan ini juga sesuai dengan Tridarma Perguruan Tinggi,” ujarnya.

Rektor berharap penelitian dan pengabdian masyarakat yang dilakukan dosen dapat berkolaborasi dengan mahasiswa. “Libatkan mahasiswa untuk setiap penelitian dan pengabdian masyarakat sehingga akan menjadi terbiasa dalam memublikasikan jurnal,” tutupnya. (**)

Facebook Comments Box