Beranda Pesisir Barat TP PKK Kabupaten Pesibar Bagikan Sembako dan Masker Gratis

TP PKK Kabupaten Pesibar Bagikan Sembako dan Masker Gratis

425
0

Lintaspost.com – PJ Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Pesisir Barat Mislaila Bambang Sumbogo melakukan Gerakan (SIGER) Saatnya Ikut Bergerak untuk Rakyat Yang Membutuhkan.

Pembagian Sembako dan masker Bagi Warga Lansia di Pekon Penggawa V Ulu kecamatan Karya Penggawa, jum’at (16/4/2021).

Penerima Bantuan Sembako kepada lansia di Pekon Penggawa V Ulu kecamatan Karya Penggawa Sebanyak 36 Paket Sembako dan 36 biji masker Kain.

Pj Ketua TP PKK Mislaila Bambang Sumbogo mengatakan pemerintah Daerah kabupaten Pesisir Barat senantiasa berupaya mendukung pembangunan dan pemulihan perekonomian melalui Langkah-langkah reaktif terhadap keadaan terkini yang terjadi.

Selanjutnya, Pj Ketua TP PKK Mislaila Bambang Sumbogo Menyampaikan Program SIGER merupakan program yang bertujuan untuk membantu masyarakat di Kabupaten Pesisir Barat.

Pj Ketua TP PKK Mislaila Bambang Sumbogo juga menghimbau kepada masyarakat untuk selalu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun, dan menghindari kerumunan.

Kemudian itu, Pj Ketua TP PKK Mislaila Bambang Sumbogo juga berharap dengan Pembagian Sembako ini, silaturrahmi kita tetap terjaga serta mempererat tali persaudaraan dan dapat meringankan beban masyarakat. (*)

Facebook Comments Box