Lintaspost.com, Bengkulu – Wakil Gubernur Bengkulu DR ,H ,Rosjonsyah, S.lP , M,Sl melepas keberangkatan jemaah Haji 393 Orang, kloter empat bertempat di Aula Asrama Haji Bengkulu,
Pelepasan jamaah haji ini ditandai dengan penyerahan bendera dari Wakil Gubernur Bengkulu kepada petugas haji Bengkulu. Dalam moment tersebut,Wagub Rosjonsyah mengucapkan selamat kepada seluruh jamaah calon haji. Rabu ,14/06/2023
Pemerintah Provinsi Bengkulu dan masyarakat Provinsi Bengkulu saya ucapkan selamat menunaikan ibadah haji, semoga selalu diberi kesehatan dan kekuatan, selamat sampai ke tanah suci dan selamat kembali ke tanah air. Semoga menjadi haji yang mabrur dan mabruroh,” ujar wakil Gubernur
Dalam kesempatan ini Wagub Rosjonsyah juga menegaskan kepada para Calon jamah Haji yang berangkat untuk tidak segan-segan bertanya kepada petugas yang sudah ditunjuk.
Jamaah Haji jangan segan bertanya kepada petugas kita, dan sebaliknya petugas haji untuk dapat memberikan pelayanan yang optimal agar para jemaah dapat melaksanakan ibadah dengan baik dan sempurna, sehingga menjadi haji yang mabrur,” pungkas Rosjonsyah.
Lanjut Rosjonsyah mengingatkan bahwa Haji merupakan ibadah fisik, di mana kesehatan menjadi kunci utama agar dapat menjalankan seluruh rangkaian ibadah Haji di Tanah Suci dengan baik dan lancar. Oleh sebab itu, Wagub Bengkulu meminta kepada seluruh Calon jamaah Haji untuk benar-benar menjaga kesehatannya.
Selain itu wagub Bengkulu mengingatkan Bagi yang mendapatkan kesempatan ini, diingatkannya untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan baik beribadah dengan penuh khusyuk. “Oleh karena itu saya himbau jangan berfikir ingin belanja oleh oleh, sampaikan kepada anak dan cucunya jangan titip oleh oleh, titip do’a. Yang di rumah mendoakan yang di tanah suci Makkah begitu juga sebaliknya dan yang di tanah suci mendoakan keluarga yang ada di rumah supaya bisa juga menunaikan ibadah haji. Ini ,” tutup Wagub Bengkulu DR, H, Rosjonsyah.S.lP ,M, Sl
Perlu di ketahui jumlah jemaah haji kloter empat ini keseluruhannya berjumlah 393 orang jemaah yang berasal dari kota Bengkulu,Bengkulu Utara dan Mukomuko.