Beranda Lampung Selatan Mengawali Tahun 2023, Way Tebing Ceppa Dipadati Ribuan wisatawan

Mengawali Tahun 2023, Way Tebing Ceppa Dipadati Ribuan wisatawan

690
0

Lintaspost.com Lampung Selatan – Destinasi Wisata Way Tebing Ceppa (WTC) yang berpusat di daerah pegunungan Raja Basa Desa Taman Baru Kecamatan Penegahan Kabupaten Lampung Selatan jadi pusat perhatian wisatawan lokal dan dari luar kabupaten, pada minggu 01/01/2023.

Mengawali kalender pergantian tahun 2023, ribuan wisatawan padati aliran mata air pegunungan raja basa, yang di sulap oleh pengurus Pokdarwis desa setempat menjadi wisata alam pemandian unggulan di daerah Lampung Selatan.

Masih di tempat yang sama, tak hanya wisatawan lokal pengunjung WTC itupun terbilang ramai di padati wisatawan luar kabupaten, Romi dan keluarga salah satunya, pengunjung yang berasal dari Kabupaten Pesawaran juga ikut menikmati suasana alam dengan aliran mata air gunung raja basa tersebut.

“Berawal dari keponakan kami lihat di Facebook postingan orang-orang tentang Way Tebing Ceppa ini, dari situ kami sekeluarga sepakat menuju ke sini, suasananya sangat sejuk akses dari jalan utama menuju ke gunung ini pun sangat bagus dengan jalan rabat beton, dan harga tiket masuk pun relatif terjangkau untuk kalangan menengah kebawah, kami sekeluarga juga sangat merasakan betapa dinginnya air gunung raja basa ini”,ujar Romi yang menjadi supir mobil pribadi dengan keluarganya menuju ke Way Tebing Ceppa.

Lanjut Romi”Mungkin sangat ramainya pengunjung, kami agak sedikit kesulitan mencari tempat untuk menggelar tikar, dengan tujuan untuk menikmati bekal yang sudah kami bawa dari rumah”jelasnya

“Way Tebing Ceppa menjadi titik tempat kami berkunjung menikmati suasana alam yang sangat menakjubkan,dan di lain waktu kami pasti akan kembali kesini” Tambahnya.

Terpisah, petugas pengawas jalan menuju parkir pun terpantau sangat profesional dalam bekerja,di samping lahan parkir sangat lebar sehingga dapat memudahkan petugas parkir untuk merapihkan kendaraan pengunjung,

“Harapan kami selaku petugas pengurus WTC ini, akan di ingat selalu apa yang sudah kami sedia untuk pengunjung dan jika ada keluhan bagi pengunjung silahkan sampaikan langsung deng kami selaku petugas pengurus WTC ini, atau dengan Pokdarwis kami di desa Taman Baru ini”.(Agus j)

Facebook Comments Box