Lintaspost.com, Jakarta – Kelurahan Tebet Timur, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun Anggaran 2022, di Ruang Pola Kantor Kelurahan Tebet Timur, Selasa (25/1).
Dalam Musrenbang tersebut dibahas 128 usulan hasil dari Rembuk RW di 11 RW.
Lurah Tebet Timur Fauziah mengatakan, pelaksanaan Musrenbang tahun ini dilakukan secara offline dan online, yakni 50% offline dan 50% online.
“Total anggaran dari 128 usulan tersebut sebesar Rp35.744.198.203,65,” ucap Fauziah dalam acara Musrenbang yang dihadiri Camat Tebet Dyan Airlangga itu.
Usulan-usulan pada Musrenbang tahun ini didominasi dengan usulan fisik diantaranya diantaranya mengenai Bina Marga/PJU sebanyak 44 usulan, Dishub 34 usulan, SDA 24 usulan, Dispora 12 usulan, Disnaker 7 usulan.
Kemudian Kebudayaan, KPKP, Pendidikan dan Perpustakaan dan Arsip masing-masing satu usulan serta kegiatan Kelurahan 3 usulan.