Lintaspost.com, Lampung Selatan – Gelar Musyawarah Rencana Pembangunan Desa ( MusrenbangDes ) TA 2022 di Desa Palembapang yang berlangsung di aula balai desa setempat berjalan dengan lancar pada Senin 29/11/2021 siang.
Selain perangkat desa turut hadir dalam acara, Camat Kalianda Zaidan SH beserta jajaran, Perwakilan Dinas PUPR dan KUPT dan jajaran Babinsa, babinkamtibmas, tokoh agama tokoh adat dan para tamu undangan.
Di sela pembukaan acara, di tampilkan juga aksi heroik yang di lakukan salah seorang warga desa dengan menunjukan debus dari perguruan TTKKDH, yang di geluti oleh warga setempat.
Dalam sambutan Hendriyadi.SE.MM.selaku kepala desa, selain ucapan terima kasih kepada camat serta jajaran dan tamu undangan yang sudah hadir dalam acara tersebut, Beliau pun menyampaikan rencana pembangunan DD dan ADD Tahun Anggaran 2022, menerima masukan serta usulan dari warga untuk desanya.
“Di anggaran tahun 2022 ini, kita prioritaskan ke bukaan badan jalan yang hampir melintasi 8 dusun yang ada di desa ini, selain meringankan pengguna jalan bukaan badan jalan ini juga dapat membantu warga untuk melancarkan ruang gerak bagi petani – petani dalam mengelola hasil bumi, bukaan badan jalan ini juga bisa menghubungkan antar desa atau kecamatan” Ucapnya.
“Lanjut Hendriyadi selain memprioritaskan bukaan badan, mengingat program dari pemerintah daerah kita juga fokuskan ke Stanting, karena memang desa palembapang menjadi prioritas untuk pemberantasan stanting tersebut, Mudah-mudahan dengan adanya MusrenbangDes ini semua bisa bermitra baik dari mitra intern kita sendiri, dari BPD, LPM, Karang Taruna, ibu-ibu kader, dari luar juga kepada dinas-dinas terkait dapat bekerja sama dengan baik”.
Tidak hanya bukaan badan jalan dan stanting saja tapi juga bidang kesenian, pemberdayaan petani, dan peternakan kita minta ternak sapi, kambing, dan ayam petelur itu semua sudah masuk dalam perencanaan kita, tapi kita lihat dulu anggaran DD kita yang keluarnya berapa”.ucapnya saat di wawancarai oleh media Lintaspost.com setelah selesai menyantap sajian prasmanan yang di hidangkan oleh ibu-ibu kader dan aparat setempat.(agus)