Beranda Nasional Polres Metro Bekasi Lepas Pemberangkatan Pembagian Paket Sembako Untuk Warga Bekasi

Polres Metro Bekasi Lepas Pemberangkatan Pembagian Paket Sembako Untuk Warga Bekasi

277
0

Lintaspost.com, Bekasi – Ratusan paket sembako di salurkan Polres Metro Bekasi kepada warga di empat wilayah yang berada di kabupaten Bekasi, pendistribusian paket sembako tersebut di lepas langsung Kapolres Metro Bekasi Kombes Hendra Gunawan, kemarin.

Bertempat di halaman Mapolres Metro Bekasi ratusan paket sembako berupa beras berukuran 5 kilo gram, gula pasir, susu kaleng, sarden, mie instan dan teh.

Paket sembako itu di bawa petugas dengan menggunakan sepeda motor dan mobil dinas polisi.

Pemberangkatan pembagian sembako kepada masyarakat yang membutuhkan sebanyak 300 paket sembako dan di pimpin langsung Kapolres Metro Bekasi Kombes Hendra Gunawan di dampingi Kasat Lantas Polres Metro Bekasi AKBP Argo Wiyono.

Paket sembako itu di distribusikan langsung ke beberapa tempat di wilayah hukum Polres Metro Bekasi.

Di hadapan petugas yang akan mendistirbusikan sembako Kapolres Metro Bekasi Kombes Hendra Gunawan mengatakan, saat ini ada saudara kita warga kabupaten Bekasi yang terkena dampak akibat wabah covid 19 dan saat ini sangat membutuhkan bantuan sosial diantanya bantuan sembako yang hari ini akan di berikan kepada warga terdampak covid 19.

“ Insya Allah bantuan yang kita berikan dampat membantu meringankan beban saudara kita yang terdampak covid 19, dan ini juga merupakan tugas kita, selain menangani wabah covid 19 yang berdampak pada kesehatan dan ekonomi warga” jelas Kapolres Metro Bekasi Kombes Hendra Gunawan di sela sambutan di hadapan petugas.

“ Dan bila berdampak ekonomi kita biarkan akan meluas dan berdampak pada sektor keamanan, tentunya akan menjadi pekerjaan kita juga selain melakukan penanganan covid 19, ini juga salah satu pekerjaan kita meringankan bebas warga yang saat ini sedang melakukan isolasi mandiri atau isoman dimana warga banyak yang di rumahkan dan tidak dapat beraktifitas sebagai mana biasanya” ujar Hendra lagi.

Usai di lepas Kapolres Metro Bekasi Kombes Hendra Gunawan, petugas langsung berkeliling untuk memberikan sembako yang ditujukan kepada warga yang berada perkampungan kumuh, warga kurang mampu dan pedagang kecil yang saat ini benar- benar membutuhkan sembako di saat covid 19 saat ini.

“ Bantuan yang di distribusikan kepada warga yang membutuhkan berupa Beras sebanyak 5 kilo gram, gula pasir, susu kaleng, sarden, mie instan dan teh, yang di harapkan dapat bermamfaat bagi warga masyarakat” ujar Kasat l
Lantas Polres Metro Bekasi AKBP Argo Wiyono di saat mendampingi Kapolres Metro Bekasi dalam pelepasan petugas mendistribusiikan kepada warga.

“ Untuk hari ini ada 300 paket sembako, dan kami berharap kedepannya akan memberikan bantuan serupa dengan harapan dapan membantu warga yang memang saat ini sangat membutuhkan” pungkas Kasat Lantas Polres Metro Bekasi Argo Wiyono.(Alex)

Facebook Comments Box