Lintaspost.com, Kota Metro – Didaerah kecamatan Metro Utara kelurahan purwosari dan kelurahan purwoasri menggelar musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) pada Selasa 20/2/2024 di aula kelurahan .
Kepala kelurahan purwosari Sutoro usai gelaran Musrenbang mengatakan, untuk musrenbang di kelurahannya untuk pengajuan pembangunan di 2025 masih didrainase lingkungan, hal itu guna sanitasi berbasis lingkungan, ucapnya Sutoro.
“Biar lingkungan tidak menjadi kumuh, drainase jalan lingkungan kemudian untuk sosial budayanya tadi sarana prasarana di kelompok bermain anak-anak (Kober )atau Paud.”
Dia melebihkan, bahwasannya di purwosari masih ada drainase beberapa titik belum dibangun itu peningkatan terkait pembangunannya itu masing masing RW ada, katanya.
Sutoro mengatakan, kelurahan purwosari mendapatkan kucuran pagu anggaran sekitar lima milyar dua ratus juta sekian atau lima milyar lebih.
Untuk fisik, ekonomi san sosial budaya termasuk disitu untuk insentif kader pembangunan, kader lingkungan, insentif guru ngaji, RT dan RW, ucapnya.
Dirinya mengajak kepada segenap pamong untuk bersatu guyub untuk membersamai warganya untuk membangun untuk kemajuan lingkungannya.
Terpisah dikelurahan purwoasri di hari yang sama Wakil Walikota Metro Qomaru Zaman kepada awak media mengatakan, pada musyawarah rencana pembangunan itu masing-masing sesuai dengan kebutuhannya dan masing-masing juga punya potensinya.
“Tentu penguatan Pemkot Metro kepada dua kelurahan ini pendekatannya berbeda, kalau purwosari tadi lebih kepada infrastruktur, disini lebih kepada sosial budaya”, ucapnya Qomaru.
Beliau mengatakan, “di infrastruktur sudah lumayan bagus, kedepan ekspektasi penguatan ekonominya bagaimana? Purwoasri ini termasuk purwosari jadi harus di cek satu persatu.”
22 Kelurahan di Kota Metro sesuai dengan potensi masing-masing. Qomaru mengatakan, penguatan sosial budaya meliputi rumah ibadah, honor guru ngaji dan sebagainya kalau disetiap kelurahan mau ditambah guru ngajinya empat atau lima why not, katanya.
Kepala kelurahan Purwoasri Sutoyo pada saat usai gelaran musrenbang itu kepada wartawan mengatakan, dirinya mengucapkan terimakasih atas kesempatan itu, bahwasannya menurutnya musrenbang telah diselenggarakan dari tahapan tingkat RT /RW hingga sampai ke Kelurahan ini sudah ter plot dan sudah teranggarkan dari Pemkot Metro teranggarkan tiga milyar enam ratus ribuan lebih, ucapnya Sutoyo.
“Diperuntukkan bidang fisik, sosial dan budaya.”
Dia mengatakan, untuk bantuan rumah ibadah itu biasa nya berupa AC, kipas angin dan perlengkapan lainnya termasuk guru ngajinya.
“Guru ngajinya dari sekitar sebelas masjid dan mushola dan sekitar sebelas TPA, alhamdulillah guru ngajinya sudah di akomodir.”
Dia menambahkan, pembangunan meliputi rumah ibadah gereja di RW8 pembangunan alhamdulillah disamaratakan.
Untuk tahun 2025 pengajuan pembangunan jembatan di RW 3 penghubungan antara purwoasri dan purwosari itu mendasar jembatan, ucapnya.
Terpisah Saat musyawarah rencana pembangunan di kelurahan karang rejo Metro Utara di hari yang sama pada Selasa 20/2/2024, prioritas pembangunan kelurahan Karangrejo Metro Utara jalan akses menuju sekolah, ujar Erwin Syarief kepala kelurahan karangrejo usai musrenbang kelurahan karangrejo kecamatan Metro Utara kepada awak media.
“Tema pembangunan di tahun 2025 itu penguatan sumber daya manusia, artinya penekanan untuk pembangunan infrastruktur, ekonomi dan sosial budaya itu harus berkait dengan tema itu. Tadi yang diusulkan jalan misalnya atau drainase adalah jalan yang aksesnya menuju sekolah-sekolah,” katanya.
Hal itu bertujuan untuk peningkatan kualitas sumberdaya manusia (SDM), maka dari sekian banyak permintaan jalan itu prioritasnya, ucap Erwin Syarief Kepala kelurahan Karangrejo daerah kecamatan Metro Utara.(feb)