Beranda Bandar Lampung Kadis Pendidikan Lampung : Tingkatkan Kualitas & Kreativitas Bidang Seni Ditengah Pandemi

Kadis Pendidikan Lampung : Tingkatkan Kualitas & Kreativitas Bidang Seni Ditengah Pandemi

722
0

Lintaspost.com, Bandar Lampung – kegiatan Pameran Seni Lukis Tingkat Pelajar Se- Provinsi Lampung Tahun 2021 diresmikan UPTD Taman Budaya Provinsi Lampung di Gedung Pameran UPTD Taman Budaya  Provinsi Lampung, Senin, 18 Oktober 2021.

Bertemakan “Menyongsong Bebas Covid-19”, kegiatan tersebut dilaksanakan mulai tanggal 18-22 Oktober 2021, dimulai pukul 09.00 s.d 17.00 WIB.

Diikuti para peserta dari pelajar dengan rentang usia 13 – 17 tahun yang mewakili sekolahnya. Dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi  diwakili Sekretaris Dinas Tommy Efra Handarta, S.STP, M.Si.

Tommy menjelaskankan bahwa dalam kegiatan Pameran Seni Lukis Para Pelajar ini, bisa menyaksikan beberapa ide dalam bentuk karya Lukis yang mencerminkan dunia remaja/pelajar perihal dengan tema yang sanggup berinteraksi dengan apresiasi khususnya generasi milenial.

“Kedekatan generasi milineal dan kemampuan mereka dalam memanfaatkan teknologi informasi sebenarnya bisa menghasilkan sesuatu yang sangat bermanfaat bila diarahkan pada kreativitas dan penciptaan,” jelasnya.

Melibatkan 40 sekolah Se- Provinsi Lampung, dengan jumlah karya sebanyak 105 lukisan dua dimensi dengan media bebas. Pameran Seni Rupa ini dalam bentuk seni Lukis secara luring, dan dalam pelaksanaannya diatur dengan standard protokol kesehatan Covid-19.

Tommy berharap semua pihak mendapatkan pencerahan dan pemahaman yang baik tentang budaya Indonesia umumnya dan Lampung khususnya.

“Adapun yang tidak kalah penting bagaimana para remaja dan kita menyikapi pandemi ini dengan optimis akan cepat berakhir dengan mempersiapkan segala sesuatu lebih baik dari sebelumnya,” tuturnya.

Didalam laporannya, Kepala UPTD Taman Budaya Lampung Saprul Al Hadi, S.STP, MM mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk memberikan ruang ekspresi bagi para pelajar Lampung agar dapat memunculkan kreativitas dan potensi dalam berkarya di bidang Seni Rupa, khususnya seni Lukis.

Saprul menyebutkan pameran ini juga diharapkan bisa mendorong tumbuh kembang seni bagi para pelajar di Provinsi Lampung dan terciptanya ruang pameran karya, informasi seni, transformasi pengetahuan, dan silaturahmi melalui karya seni.

“Tentu kegiatan ini dapat dilaksanakan secara rutin setiap tahunnya dengan dukungan dari berbagai pihak,” ujar Saprul.

Menurutnya, pameran ini akan dapat memberikan manfaat dan peluang dalam kreativitas seni budaya bagi para pelajar  di Provinsi Lampung.

“Sehingga kualitas dan kuantitas karya seni di sekolah semakin baik dan dapat diperhitungkan keberadaannya baik secara nasional maupun internasional,” pungkasnya.

Facebook Comments Box