Lintaspost.com, Labuhanratu – Persatuan bangsa Indonesia harus dijaga. Jangan sampai terpecah karena perbedaan suku, agama, atau budaya.
Demikian pesan anggota DPRD Provinsi Lampung Fraksi Partai Golkar Ali Imrom saat Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan di Balai Desa Labuhanratu VII, Kecamatan Labuhanratu Lampung Timur, Minggu 6 Juni 2021.
Menurut Imron, keragaman suku, budaya, dan agama sebenarnya rentan terjadi perpecahan. Namun, dengan landasan ideologi Pancasila, bangsa Indonesia tetap bersatu hingga kini.
Padahal, tantangan yang dihadapi bangsa Indonesia tidak ringan. Terutama pada saat ini, ketika teknologi komunikasi dan informasi berkembang sangat pesat. Masyarakat dibombardir dengan beragam informasi yang tidak seluruhnya positif.
Bahkan, banyak informasi yang tersebar di masyarakat yang tidak sesuai atau bahkan bertentangan dengan budaya dan ideologi Pancasila.
“Masyarakat harus waspada terhadap informasi yang bertentangan dengan budaya maupun ideologi Pancasila,” katanya.
Kegiatan sosialisasi pembinaan ideologi Pancasila dan wawasan kebangsaan ini, menurut Imron, bertujuan untuk mengingatkan masyarakat agar tidak terpengaruh dengan informasi yang bertentangan dengan budaya bangsa Indonesia.
Pada era globalisasi seperti sekarang ini, ideologi Pancasila dan wawasan kebangsaan sangat penting. Agar generasi muda memiliki karakter yang unggul dan berakhlak mulia, ujarnnya.
Masyarakat khususnya pemuda adalah ujung tombak bangsa untuk melanjutkan estafet kepemimpinan di daerah masing-masing. Sedangkan para orangtua adalah sebagai gagang tombak atau sebagai perantara untuk meneruskan cita-cita luhur para pendiri bangsa, tambahnya.
Sementara Babinsa Serma Iswanto, mewakili Danramil Labuhanratu Kapten Inf Beny Yunizar, menjelaskan pentingnya masyarakat memahami keberagaman. Sehingga bangsa Indonesia tetap kokoh dan bersatu.
Persatuan bangsa Indonesia akan terus bertahan dengan mengamalkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Desa Labuhanratu VII Sumarno mengatakan desanya saat ini sedang giat membangun. Selain pembangunan fisik, seperti saluran air, kini juga membangun wisata desa. “Kami mohon bantuan Bapak Ali Imron agar ke depan desa kami semakin maju,” ujarnya. (mfn)